Jangan Panik. Baca Survival Ekstrim Pergeseran Kutub.

Tentang Prediksi dan Peringatan Gempa

Baca juga:

Radio dan Hewan Memberi Kisikan Prediksi Gempa




Terjemahan bebas ZetaTalk: Earthquake Predictions, Note: written by Jul 15, 1995.

Kami tidak diijinkan untuk memberi peringatan kepada manusia bumi tentang gempa-gempa yang akan mendatangi pada tingkatan yang mereka inginkan. Aturan-aturannya sederhana saja dalam hal ini.
Bagi manusia, Bumi saat ini berada di alam Densitas/Kepadatan ke-3, maka gempa-gempa adalah fakta alam, yang menciptakan banyak kesempatan bagi mereka untuk menyelesaikan masalah dalam memilih orientasi spiritual mereka (bertindak demi kepedulian terhadap orang lain sebanyak terhadap diri sendiri ATAU lebih peduli diri sendiri -pen.).
Perhatikan saja bagaimana populasi merespon setelah kejadian gempa. Ada orang-orang yang menempatkan diri mereka dalam bahaya dengan bergegas masuk ke dalam gedung-gedung untuk menyelamatkan orang-orang lain, sementara yang lainnya duduk-duduk saja dan mengeluh, menanti diselamatkan. 
Ada banyak kesempatan hebat. Namun, kalau-kalau kami, para Zeta Pengabdi-Kebaikan, dianggap berhati dingin dan kejam, sadarilah bahwa ini bukan aturan kami, melainkan peraturan ketat yang harus kami patuhi sebagai tamu-tamu di planet Anda. Jika kami melanggar peraturan ini, kami tidak akan lagi bisa menjadi tamu-tamu di sini. Dengan pemikiran itu, akan kami beritahu apa yang dapat kami lakukan.
Kami tidak dapat memperingatkan Anda jauh-jauh hari, dengan mengatakan, misalnya, pada hari tertentu, di tempat tertentu, pada waktu tertentu, gempa berkekuatan tertentu akan terjadi. 
Kami memang mampu mencapai pengetahuan yang sangat mendekati jenis keakuratan (prediksi gempa -pen.) tersebut. Jadi yang kami lakukan (untuk mengetahuinya - pen.) adalah berikut.
Bumi ini, seperti yang diketahui rata-rata orang, tertutup oleh lempeng-lempeng yang bergerak-gerak kesana-kemari. Tindakan menggerus ini digambarkan dengan berbagai cara, yaitu sebagai dorongan antara bagian depan dengan bagian depan, tergelincir ke bawah atau ke atas, atau terseret di sepanjang tepiannya menuju tempat lain. Tempat dimana aktifitas itu terjadi disebut garis patahan (sesar), yang orang anggap sebagai tempat yang patah/retak/robek di permukaan bumi.      
Kini, kalau manusia menghabiskan banyak sekali waktu untuk memasukkan alat-alat penjelajah ke dalam bumi, dan berupaya menebak-nebak ketegangan (yang terjadi) jauh di dalam tanah, dengan demikian, kemungkinan (memprediksi) gempa dalam waktu dekat, manusia akan dapat melakukannya lebih baik jika memasukkan profil lempeng ke dalam komputer dan membiarkan komputer memberi tahu Anda dimana terobosan selanjutnya akan terjadi. Bagaimana hal ini dilakukan?  
Manusia memiliki pengetahuan yang baik tentang apa lempeng-lempeng itu, dan dimana saja perbatasannya. Masukkan ke dalam komputer. Manusia telah memiliki pengetahuan yang baik tentang ke arah mana lempeng-lempeng sedang bergerak, ketika mereka menatap hasil-hasilnya setelah setiap gempa. 
Apa yang tidak mereka ketahui adalah tingkat tekanan, dan bagaimana cara menyatakan kembali tekanan ini setelah sebuah gempa, yang melonggarkan tekanan di bebatuan sekelilingnya. Hal ini dapat dilakukan secara matematis, jika orang mempertimbangkan faktor-faktor berikut.
  • Ukuran lempeng, sebagaimana yang diukur dengan cara  yang proporsional secara langsung, contohnya sebagai area permukaan.   
  • Ketebalan pinggiran lempeng, sebagaimana yang diukur dengan alat-alat yang mengukur kedalaman lapisan batuan dasar, yang kami anggap cukup akurat sebagaimana yang dilakukan manusia sekarang ini, dan, sekali lagi, dengan beban yang proporsional secara langsung.   
  • Frekuensi dari apa yang disebut emergent elektrostatic (elektrostatis yang tiba-tiba muncul). Bunyi-bunyi kemeresek, suara yang dapat dideteksi oleh manusia yang peka, dan jauh lebih akurat lagi dengan perangkat sensitif. Yang kami bicarakan di sini adalah semburan energi listrik, yang selalu diiringi oleh energi jenis-jenis lain sehingga berapapun jumlahnya dapat diukur. Ini harus ditimbang dalam grafik kurva lonceng, sehingga setiap peningkatan dalam frekuensi akan terukur semakin dan semakin parah. Utak-atiklah sedikit di sini. Ujilah dengan data gempa sesungguhnya, yang datang setiap hari dari seluruh dunia. Cobalah memprediksi sedikit, maka Anda akan mendapat reputasi akurat! Apapun yang Anda lakukan, jangan duduk-duduk saja, tidak melakukan apapun!